KEGIATAN PROJECT MANAGEMENT OFFICE (PMO) SMAN 1 TANJUNG SEBAGAI PELAKSANA SEKOLAH PENGGERAK

Selasa, 13 Februari 2024

Editor : Tim Media SMAN 1 Tanjung

 

 

Tanjung – Pada Selasa (13/02/2024), SMA Negeri 1 Tanjung melaksanakan kegiatan Project Management Office (PMO) di ruang komputer. Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah dan para dewan guru SMA Negeri 1 Tanjung.

Kegiatan ini diawali dengan sambutan dari Kepala SMA Negeri 1 Tanjung, Fatmawati, S.Ag., M.M.sekaligus penyampaian pengelolaan E-Kinerja pada PMM. Beliau menyampaikan bahwa dari bulan Februari sampai Mei merupakan tahapan penilaian kinerja. Untuk itu para guru mengisi rubrik penilaian kinerja yang diawali dengan praobservasi terlebih dahulu untuk melengkapi rencana hasil kerja, fokus perilaku, dan upaya mempelajari. Setelah itu mengunggah modul ajar di PMM.

Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian SK panitia ujian sekolah TP. 2023/2024 dan pemilihan mata pelajaran yang disampaikan oleh wakil kepala sekolah bidang kurikulum, I Nyoman Budhi Astawa, S.Pd., M.M.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *