SAFARI RAMADHAN WAKIL GUBERNUR NTB DI KABUPATEN LOMBOK UTARA
Senin, 17 Maret 2025
Editor : Tim Media SMAN 1 Tanjung
Tanjung – Pada Senin, 17 Maret 2025, Wakil Gubernur NTB, Hj.Indah Dhamayanti Putri SE. M.IP. melaksanakan kegiatan Safari Ramadhan di Kabupaten Lombok Utara. Diawali dengan melakukan kunjungan ke Pasar Tanjung Lombok Utara guna memantau harga bahan pokok menjelang H-14 Hari Raya Idulfitri, dan dilanjutkan dengan kunjungan ke SMKN 1 Tanjung guna memberikan pengarahan kepada kepala sekolah, wakil kepala sekolah, KTU, dan perwakilan siswa-siswi SMA/SMK/SLB se-KLU sekaligus penyerahan bantuan secara simbolis berupa bahan pokok kepada kaum dhuafa dan anak yatim piatu serta makanan bergizi untuk ibu hamil dan balita stunting.
Dalam kesempatan tersebut, Wakil Gubernur NTB, Hj.Indah Dhamayanti Putri SE. M.IP. mengajak masyarakat Lombok Utara untuk memiliki kesiapan yang baik dan mampu menerima kehadiran pariwisata dengan segala perunahannya, mengingat Lombok Utara memiliki tiga gili yang menjadi destinasi wisata dunia. Selain itu, beliau juga mengingatkan SMA/SMK di Lombok Utara untuk memejukan pendidikan dan mensukseskan program NTB Makmur Mendunia serta menekan masalah stunting.
Sebelumnya, Bupati Lombok Utara, Dr. Najmul Akhyar, menyampaikan beberapa program untuk mendukung program NTB Makmur Mendunia, yaitu memberikan pelatihan Bahasa Inggris kepada siswa-siswi SMA/SMK di Lombok Utara, tes TOEFL gratis, dan layanan posyandu stunting di Lombok Utara.